Minggu, 18 Oktober 2015

KJP SDN 19 Pagi Kramat Jati

Bab I ( pembuka )

Pendataan Dan Validasi Realisasi KJP di Sekolah Dasar Negeri 19 Pagi Kramat Jati Dalam Penerapan Mata Pelajaran Character Building Bersama Teach For Indonesia


Kelas                           : LF21
Dosen                          : Nuah P. Taringan (D3721)
Tanggal Kegiatan        : Rabu,13 oktober 2015
Pukul                           : 09.00-12.30

Tim Yang Hadir
Ketua              : Natasha Evanti (1701297173)
Anggota          : Revaldo Setiawan (1701289612)
Felizia Aulia Giustidy (1701324533)
Vivian Sutiono (1701313252)
Dinda Dwipuspasari (1701310710)
Faszry Syamsi Firdaus (1701332680)
Angelica Carolina (1701299241)
Tahsia (1701291440)



Bab II ( isi )


A.    Persiapan Pelaksanaan Acara

Dalam mengerjakan tugas bersama TFI kali ini, persiapan kami yang pertama kali adalah mencari sekolah yang akan kami kunjungi untuk dilakukan pendataan dan validasi KJP, dan 8355, setelah beberapa kali mendaftar, kami terdaftar untuk mendata dan memvalidasi data di Sekolah Dasar Negeri 19 Pagi Kramat Jati Dan SMAN 62 Jakarta. Setelah mendapat sekolah, yang kami lakukan selanjutnya adalah meminta dokumen/file yang ada pada TFI untuk mengerjakan tugas kami. Setelah file yang dibutuhkan lengkap, lalu kami melakukan kunjungan pertama kalinya pada Jumat 9 oktober 2015 ke SMAN 62 Negeri Jakarta, dengan berbekal surat izin dari Pemprov DKI, kelompok kami meminta izin untuk melakukan pendataan di sekolah tersebut, namun sekolah meminta dokumen lain yang berisikan nama kelompok kami dan surat izin dari Universitas, sehingga kelompok kami pun kembali dan menuju ke SDN 19 Pagi Kramat jati.
Hal yang sama kami lakukan saat sesampainya di SDN 19 Pagi Kramat Jati, kami meminta izin pada kepala sekolah SDN 19 Pagi Kramat Jati yaitu kepada Ibu Suminah untuk melakukan tugas kami dengan menunjukan surat dari Pemprov DKI tersebut, dengan berbaik hati Kepala Sekolah SDN 19 Pagi Kramat Jati membolehkan kami mengerjakan tugas kami pada Selasa 13 October 2015.
Pada tanggal 13 October 2015 kami melakukan wawancara dengan murid yang menerima KJP di sekolah tersebut. Kepala Sekolah SDN 19 Pagi Kramat Jati meminta kami untuk meunggu di Musholla sekolah, sementara ibu  Suminah memanggil anak yang bersangkutan. Tak lama setelah itu, anak-anak tersebut datang dan kami memulai melakukan wawancara sesuai dengan instrumen pertanyaan yang sudah kami siapkan. Anak yang kami wawancara sebanyak 47 orang, mereka datang bergantian agar tidak mengganggu pelajaran dan yang sudah selesai menjawab keseluruhan instrument pertanyaan dapat kembali ke kelasnya, secara bergilir murid lainnya datang  dan menjawab instrument pertanyaan itu. Kelompok kami berjumlah 8 orang, sehingga 1 anggota kelompok mewawancara sekitar 5-7 orang murid.

B.     Metode yang Digunakan

Metode yang kami gunakan dalam mengerjakan tugas kami adalah mewawancara. Kami mewawancara secara lisan menggunakan bahasa yang komunikatif dan mudah dimengerti oleh anak seumur mereka (karena kita mewawancarai anak SD). Jika mereka tidak mengerti kami mencoba menjelaskan dengan contoh-contoh yang mereka mengerti, sejauh ini anak-anak mengerti dan menjawab dengan antusias pertanyaan-pertanyaan kami. Akan tetapi hanya beberapa anak yang tidak tahu dan tidak mengerti (diam) Karena menurut kelompok kami, anak tersebut masih cukup kecil yaitu masih duduk dikelas 2 sekolah dasar.

C.     Pengukuran Kinerja Yang Sudah Digunakan

Survey eksternal: Dalam melaksanakan tugas ini kami mewawancarai anak-anak yang menerima KJP (Kartu Jakarta Pintar), setiap anggota kelompok masing-masing bertanggung jawab untuk mewawancarai dan memvalidasi data anak sejumlah 5-7 orang, lalu mengupload hasil data tersebut di google docs yang sudah disediakan TFI. Hal yang pertama kali kami lakukan saat wawancara adalah menanyakan nama siswa ,kelas ,dan umur mereka. Setelah itu kami melanjutkan ke pertanyaan yang sudah disiapkan oleh TFI. Saat sedang dilakukan wawancara kebanyakan dari mereka sudah paham tentang KJP sehingga ketika kami mewawancarai mereka pertanyaan yang kami berikan mereka dapat menjawabnya dengan mudah (hanya berberapa siswa saja).
















Survey internal: Menurut kelompok kami, kami semua sudah maksimal dalam menggerjakan tugas ini. Kami semua sudah mempunyai job desk masing-masing sehingga pembagian tugas lebih jelas dan teratur. Dalam hal disiplin waktu, kelompok kami semuanya selalu datang tepat waktu seperti yang dijanjikan sehingga tidak membuat anggota yang lain menunggu dan Kami semua juga berkontribusi aktif dalam hal penyampaian ide-ide sehingga tidak hanya satu orang yang memegang kendali sediri. Kelompok kami dibagi menjadi berbagai divisi seperti Koordinator, Bendahara, Sekertaris dan Blogger. Dimana tugas dari coordinator mempersiapkan file-file dan data serta menjelaskan apa saja yang perlu dilakukan saat dilapangan dan berhubungan langsung dengan pihak sekolah. Bendahara bertugas dalam pencarian dana (foto copy, print data, transportasi, dll) agar kelompok kami dapat sampai lokasi. Blogger dan sekertaris bertugas dalam pembuatan Blog atau laporan yang wajib diposting perminggunya. Akan tetapi kami setiap anggota tetap berkontribusi aktif dalam penyusunan laporan dan kegiatan ini.

FORM EVALUASI KJP SDN 19 PAGI KRAMAT JATI






BAB III ( penutup )

            Hasil dari kegiatan yang kami lakukan adalah mendapat jawaban dari anak murid yang menerima KJP lalu kami menginputnya ke dalam google docs yang disediakan oleh TFI, jawaban dari mereka beragam, menurut kami hampir semua murid memang benar-benar layak untuk mendapatkan KJP karena rata-rata orang tua mereka kerjanya tidak menentu dan mendapatkan penghasilan juga yang tidak tetap, serta kebanyakan dari mereka juga tidak memiliki tempat tinggal milik sendiri melainkan kebanyakan dari mereka mengontrak, bahkan juga ada beberapa anak yang sudah tidak memiliki orang tua mereka ditinggalkan oleh orang tua mereka dan tinggal bersama nenek atau kakeknya, selain itu ada beberapa anak juga yang selepas pulang sekolah harus mengamen dijalanan untuk membantu orang tua mereka, ada juga anak yang dipaksa oleh orang tuanya untuk menjadi pengamen bahkan terkadang mereka sampai 1 minggu tidak sekolah karena mengamen. Namun dari hasil wawancara kami, kami menemukan ada kejanggalan pada beberapa anak, berdasarkan pengakuan mereka ,mereka mengaku memiliki sepeda motor lebih dari 1 dan memiliki handphone keluaran terbaru yang harganya mencapai jutaan rupiah, tentu ini sangat disayangkan karena ada bantuan pemerintah yang salah sasaran. Kami berharap dari hasil wawancara kami dan jawaban mereka, dapat membantu pemerintah untuk mendata anak-anak yang memang benar-benar layak untuk mendapatkan bantuan. 

Kesimpulan dari kegiatan yang kami lakukan ini dalam mata kuliah CB professional development adalah membantu pemerintah dalam melakukan projectnya yaitu KJP (Kartu Jakarta Pintar) untuk membantu dan meringankan beban dari masyarakat yang kurang mampu untuk bisa melanjutkan pendidikan. Kami membantu pemerintah dengan cara mewancarai anak-anak yang menerima KJP apakah mereka memang benar-benar layak dan berhak mendapat fasilitas dari pemerintah atau tidak, agar bantuan dari pemerintah tidak salah sasaran atau dimanfaatkan oleh orang-orang yang ingin mengambil keuntungan sendiri. Kami turut bangga dan senang hati terlibat dalam hal ini, karena kami menganggap bahwa kegiatan ini akan berdampak baik untuk kedepannya agar anak-anak di Jakarta tidak putus sekolah dan mendapatkan pendidikan yang layak.

Kedepannya dalam menyelesaikan project selanjutnya yaitu 8355 kami akan berusaha lebih baik lagi dan memperbaiki setiap kekurangan agar semua pekerjaan yang kami lakukan bisa sempurna dan tidak ada lagi kesalahan, kami akan lebih maksimal dan teliti lagi dalam melakukan pengecekan data, serta lebih siap dan kompak dalam berkunjung ke sekolah agar semua data yang dibutuhkan untuk digunakan bisa dipersiapkan sebelumnya tanpa ada yang kurang atau tidak lengkap. Jumlah anak yang kami wawancarai pada saat itu berjumlah 47 anak yang rata-rata terdiri dari kelas 2-5 karna sebagian besar yang menerima KJP adalah murid SD kelas 2-5.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar